Manfaat Kulit Pisang untuk Kesehatan
May 18, 2015

Manfaat Kulit Pisang untuk Kesehatan

1000 macam manfaat - Kulit pisang bisa sangat mudah kita temui di mana saja. Pisang adalah salah satu buah yang sangat bermanfaat bagi kesehatan, kecantikan, dan kehidupan kita sehari-hari. Hampir semua bagian dari pohon pisang bisa dimanfaatkan. Buah pisang berfungsi untuk mengurangi resiko kanker. Daun pisang biasanya digunakan untuk membungkus makanan. Batang pohon pisang digunakan untuk pertunjukkan wayang. Bahkan, akarnya bida dimasak. Dan ternyata, kulit pisang yang mengandung zat antijamur dan antibiotic juga mineral, vitamin, dan serat, juga bisa kita manfaatkan untuk berbagai keperluan.


kulit pisang
Manfaat Kulit Pisang
Mengobati Psoriasis
Psoriasis adalah penyakit kulit yang bisanya muncul di wajah. Psoriasis adalah tanda utih berwarna keperakan di wajah yang sering disebut dengan istilah porongan. Kulit pisang bisa dimanfaatkan untuk mengobati penyakit ini. Caranyapun sangat mudah. Kita hanya cukup mengoosokkan kulit pisang bagian dalam ke bagian wajah yang terkena psoriasis. Pada awalnya, bagian wajah yang diobati akan terlihat memerah. Akan tetapi, jika kita menggobatinya secara terus-menerus dan teratur, psoriasis akan menghilang.

Mengobati Jerawat
Ternyata, kulit pisang juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati jerawat. Kita hanya harus mengoleskan kulit pisang bagian dalam di area wajah yang berjerawat. Jika kita menggunakannya secara rutin, jerawat yang ada akan segera hilang. Untuk hasil yang lebih maksimal, sebaiknya kita menggobati jerawat pada malam hari.

Mengobati Kutil
Kulit pisang menag identik dengan pengobatan penyakit kulit. Bahkan kulit pisang juga bisa dimanfaatkan sebagai obat sakit kutil. Kita hanya harus menggosokkan kulit pisang bagian dalam pada kutil setiap malam. Perubahannya bisa kita lihat pada hari ke tujuh sampai ke sepuluh setelah penggunaan rutin. Kita bisa lakukan pengobatan ini setiap hari, sampai kutil sembuh. Karena ini adalah obat alami, kita juga bisa menggunakannya sesering mungkin.

Mengobati Luka
Kulit pisang juga sangat efekti untuk mengobati luka. Terutama luka yang ada pada lutut. Jika kita terjatuh dan menimbulkan luka goresan di lutut, kita bisa menggunakan kulit pisang untuk mengobatinya. Kita bisa mengoleskan kulit pisang yang bagian dalam pada luka yang telah dibersihkan.

Memutihkan Gigi
Banyak orang percaya bahwa kulit pisang bisa memutihkan gigi. Hal ini memang benar. Kita bisa menggosokkan bagian dalam kulit pisang pada gigi dengan gerakan memutar. Khasiat kulit pisang ini bisa kita lihat saat penggunaan teratur telah dilakukan selama kurang lebih dua minggu.

Mengatasi Gigitan Nyamuk
Tidak banyak orang yng tahu bahwa salah satu manfaat kulit pisang adalah untuk mengatasi gigitan nyamuk. Jika kita terkena gigitan nyamuk, kulit kita biasanya akan mengalami iritasi. Iritasi itu berupa gatal-gatal pada kulit, bentol, atau ruam merah pada kulit. Ternyata, kulit pisang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi hal tersebut.

Mengatasi Gatal dan Iritasi
Tanpa kita ketahui, ternyata kulit pisang juga bisa mengatasi iritasi kulit seperti ruam kulit, alergi, gatal-gatal, bahkan luka memar pada kulit. Kita bisa menempelkan kulit pisang bagian dalam pada luka dan biarkan selama semalam. Pada kulit pisang terdapat mineral yang membantu mengurangi rasa gatal.

Mempercantik Kulit
Untuk manfaat kulit pisang yang satu ini akan sangat bermanfaat bagi perempuan-perempuan yang ingin mempercantik diri. Kulit pisang bisa digunakan untuk menghasilkan kulit wajah yang indah dan kenyal. Untuk memanfaatkannya, kita bisa meggosokkan kulit pisang pada wajah selum tidur dan biarkan semalaman. Pagi harinya, kita bisa membilasnya dengan air hangat.

Tags :